Friday, October 21, 2022

author photo October 21, 2022

Daftar isi [Tampil]

Suara Google Translate yang merupakan hasil dari implementasi teknologi text to speech ternyata memiliki banyak kegunaan. Dilansir dari situs Sebuahutas.com, banyak pengguna TikTok dan WA ramai menggunakan suara ini sebagai nada dering WA, pengisi suara video, dan kebutuhan lainnya.

Download Suara Google Translate untuk Pasang di WA
Download Suara Google Translate untuk Pasang di WA

Lewat tulisan ini, tim Autobild akan memberikan tutorial kepada pembaca semua bagaimana cara benar mendownload suara Google Translate dari hp tanpa perlu menginstall aplikasi pihak ketiga.

Cara Download Suara Google untuk jadi Nada Dering

Untuk bisa menggunakan ringtone WA suara Google Translate, maka kamu harus memiliki file versi mp3 terlebih dahulu. Berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan:

#1. Melalui Website soundoftext.com

Website pertama yang bisa kamu gunakan adalah soundoftext.com. Langkah-langkah menggunakan website tersebut yaitu:

download suara google dengan soundoftext di hp
download suara google dengan soundoftext di hp

  • Langkah 1: Kunjungi website www.soundoftext.com.
  • Langkah 2: Akan ada kolom teks. Masukkan kalimat yang ingin dijadikan ringtone pada kolom tersebut. Contohnya “(Namamu) ada pesan baru”.
  • Langkah 3: Di bawah kolom teks, terdapat kolom Voice. Pilih negara sesuai dengan bahasa teks yang kamu masukkan, contohnya Indonesian.
  • Langkah 4: Tekan Submit. Lalu tunggu hingga muncul tulisan Play serta Download.
  • Langkah 5: Tombol Play digunakan untuk mendengarkan hasil suara. Sedangkan Download untuk mengunduh file mp3 ke smartphone milikmu.
  • Selesai.

#2. Melalui Website Text to speech

Cara selanjutnya juga bisa dilakukan tanpa aplikasi. Kali ini nama website-nya adalah texttospeech. Cukup banyak yang menggunakan website tersebut dengan langkah-langkah berikut ini:

situs botika untuk download suara google indonesia pria wanita
situs botika untuk download suara google indonesia pria wanita

  • Langkah 1: Masuk ke website-nya dengan mengunjungi laman https://botika.online/TexttoSpeech/.
  • Langkah 2: Kamu akan melihat kolom text to speech. Masukkan teks yang ingin dijadikan suara pada kolom tersebut.
  • Langkah 3: Pilih gaya dan warna suara yang diinginkan. Ada beberapa pilihan suara misalnya Female 1 - Mature, Professional.
  • Langkah 4: Jangan lupa untuk mencentang tanda “I’m not a robot” untuk memastikan bahwa kamu bukan bot.
  • Langkah 5: Apabila ada gambar yang meminta verifikasi robot, kamu pilih sesuai instruksi.
  • Langkah 6: Setelah verifikasi bot, akan ada tombol Play. Tekan untuk melakukan pengecekan.
  • Langkah 7: Jika sudah sesuai keinginanmu, tekan Download untuk mengunduh dan menjadikannya sebagai ringtone.
  • Selesai.

#3. Melalui Website voiceoftext.com

Website voiceoftext.com merupakan alternatif pilihan lainnya untukmu. Cara menggunakannya yaitu sebagai berikut:

sound of text jawa dan sunda suara wanita di voiceoftext
sound of text jawa dan sunda suara wanita di voiceoftext

  • Langkah 1: Masuk ke website https://www.voiceoftext.com/p/sound-of-text-wa.html
  • Langkah 2: Tuliskan teks yang ingin diubah suaranya menjadi suara Google pada kolom yang tersedia.
  • Langkah 3: Pilih bahasa pada kolom Voice. Misalnya Indonesian.
  • Langkah 4: Tekan Convert to Voce.
  • Langkah 5: Tekan ikon titik tiga lalu pilih Download untuk mengunduh file-nya.
  • Selesai.

Cara Mengganti Ringtone WA dengan Suara Google

Setelah memiliki file tipe mp3-nya, selanjutnya kamu bisa mengganti nada dering WA dengan cara berikut ini:

#1. Menambah Ringtone di Android

Langkah pertama yaitu menambah ringtone file mp3 ke smartphone Android:


  1. Masuk ke aplikasi File Manager atau My Files.
  2. Cari folder dengan nama Notifications atau Ringtones.
    pindahkan suara google mp3 ke folder ringtones
    pindahkan suara google mp3 ke folder ringtones
  3. Pindahkan file mp3 dari suara Google yang telah kamu download ke folder Notifications atau Ringtones tersebut.
  4. Selesai.

Cara lain yang bisa kamu lakukan yaitu sebagai berikut:


  • Langkah 1: Masuk ke menu Pengaturan atau Settings yang ada di Android milikmu.
  • Langkah 2: Pilih sub menu Sound and Vibrations.
  • Langkah 3: Pilih opsi Ringtone.
  • Langkah 4: Cari tanda plus (+) atau add.
    cara tambah nada dering suara google dari setting android
    cara tambah nada dering suara google dari setting android
  • Langkah 5: Pilih file yang telah kamu ubah tadi.
  • Selesai.

#2. Mengganti Ringtone WA

Jika sudah melakukan langkah di atas, suara Google sudah masuk ke smartphone milikmu. Selanjutnya ganti ringtone WA dengan cara berikut ini:


  1. Langkah 1: Masuk ke aplikasi WhatsApp.
  2. Langkah 2: Pilih ikon titik tiga lalu Settings.
  3. Langkah 3: Pilih Notifications.
  4. Langkah 4: Pilih nada dering yang ingin diubah. Lalu pilih Notification Tone.
    cara ganti nada dering wa dengan suara google translate mp3
    cara ganti nada dering wa dengan suara google translate mp3
  5. Langkah 5: Pilih file mp3 suara Google.
  6. Selesai.

Itulah informasi mengenai cara download ringtone WA suara Google yang bisa kamu lakukan. Dengan cara di atas, kamu bisa memiliki ringtone yang unik. Apalagi kamu bisa membuatnya sendiri dengan mudah sehingga terasa lebih eksklusif. Selamat mencoba!

Next article Next Post
Previous article Previous Post