September 20, 2021

Generator nomor acak berguna untuk berbagai tujuan. Selain aplikasi ini dapat menghasilkan angka acak untuk tujuan nomor urut tertentu atau menciptakan hasil yang tidak terduga dalam permainan komputer, keacakan juga penting dalam dunia kriptografi.

Alat Acak Angka Online

Output - Text

Definisi Random Number

  1. Angka yang dipilih dari set angka tertentu dengan cara sedemikian sehingga setiap angka yang muncul memiliki probabilitas kemunculan yang sama.
  2. Urutan angka yang dinyatakan telah lulus tes statistik atau bebas dari kondisi dimana tidak dapat diduga atau ditebak kalkulasinya.
  3. Random Number Generator adalah alat atau algoritma yang menghasilkan urutan angka yang secara statistik independen dan tidak dapat ditebak.

Cara Menggunakan Generator Angka Acak

Tidak sulit untuk menggunakan generator nomor acak diatas, kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah sederhana berikut ini:

  1. Tentukan angka paling kecil yang boleh keluar pada kolom min (batas bawah)
  2. Tentukan angka paling besar yang boleh keluar pada kolom max (batas atas)
  3. Klik tombol Generate
  4. Salin dan simpan nomor acak yang keluar pada kolom Output

Mudah saja bukan menggunakan alat pengacak angka secara online dari situs Autobild ini? Ada banyak tools menarik lainnya yang bisa kamu gunakan. Silakan pilih pada menu utama di bagian atas situs ini.

Algoritma Generator Bilangan Acak (Random Number)

generator acak angka autobild
generator acak angka autobild

Telah banyak algoritma generator bilangan acak yang diusulkan dan digunakan hingga saat ini. Algoritma-algoritma tersebut menggunakan berbagai pendekatan berbeda untuk menghasilkan bilangan random seacak mungkin. Hingga saat ini kita tidak dapat membuat suatu generator bilangan acak yang dapat menghasilkan bilangan acak secara murni. Untuk mendapatkan bilangan acak banyak ahli yang mengusulkan berbagai algoritma dari yang sederhana hingga yang paling rumit. Dari penggunaan variabel waktu sebagai faktor pengacak hingga penggunaan teori biologi cellular. Algoritma-algoritma ini masing-masing memiliki kelebihan maupun kekurangan.


Karena tidak ada algoritma bilangan acak yang benar-benar sempurna, hingga saat ini di luar sana banyak orang masih terus mengembangkan cara-cara untuk mendapatkan bilangan random yang sukar ditebak. Generator bilangan ini membangkitkan bilangan acak semu (pseudo random number) yang memiliki tingkat kekuatan berbeda-beda menurut algoritma yang digunakan. Pseudo-Random Number Generator menggunakan suatu state awal kemudian dengan suatu algoritma khusus akan menghasilkan bilangan acak semu. State awal yang digunakan diambil dari berbagai sumber yang dianggap cukup acak.


Dengan demikian, Pseudo Random Number Generator ini akan menghasilkan suatu rangkaian bilangan yang menyerupai bilangan acak. Pseudo Random Number Generator banyak sekali digunakan pada saat ini. Kemudahan implementasi dan kecepatannya merupakan faktor utama mengapa Pseudo Random Number Generator digunakan. Namun, sebagai algoritma generator bilangan acak, Pseudo Random Number Generator masih banyak memiliki kelemahan, kelemahan utama adalah pada pemilihan state awal yang digunakan untuk proses generate bilangan acak. Apapun itu, semoga tool random number generator ini bisa bermanfaat untuk kawan semua. Selamat mencoba!