Wednesday, June 23, 2021

author photo June 23, 2021

Daftar isi [Tampil]
Perkembangan teknologi yang begitu cepat kadang membuat kita gagap untuk beradaptasi. Tidak bisa dipungkiri, hadirnya teknologi artificial intelligence membuat sebagian besar produk yang kita nikmati hari ini adalah hasil pekerjaan robot.

Tidak terkecuali dengan suara ataupun auido yang kita dengar, mungkin banyak dari kita yang belum menyadari bahwa suara yang ada di konten seperti TikTok maupun YouTube adalah hasil suara root buatan. Teknologi yang merupakan hasil pengembangan speech synthesis ini biasa disebut dengan teknologi text to speech.
tutorial software ubah teks menjadi suara
tutorial software ubah teks menjadi suara
Lewat tutorial singkat berikut, Autobild akan memberikan tutorial sederhana bagaimana cara mengubah teks menjadi suara natural buatan dengan cara yang sangat mudah baik menggunakan aplikasi ataupun tanpa aplikasi. Berikut beberapa metode konversi teks ke suara yang bisa kalian gunakan:

Balabolka: Software Ubah Teks ke Suara untuk PC Terbaik

Buat kamu yang ingin mengubah tulisan menjadi suara robot secara offline di Desktop atau PC, kamu dapat mencoba aplikasi Balabolka yang dapat diunduh secara gratis dengan lisensi Freeware. Kerennya, dengan aplikasi ini, kamu bisa membuat suara robot menggunakan Microsoft Speech API (SAPI) hingga Amazon Polly. 

Kekurangannya, untuk text-to-speech bahasa Indonesia belum banyak yang bisa didukung oleh aplikasi satu ini. Tapi jika kamu berminat untuk mencoba, kamu dapat menggunakan aplikasi Balabolka dengan mengikuti langkah-langkah berikut:
  1. Download aplikasi Balabolka di tautan berikut: www.cross-plus-a.com/balabolka.zip
  2. Selanjutnya, lakukan proses instalasi program hingga selesai
  3. Buka aplikasi Balabolka
  4. Ketikkan tulisan yang kamu miliki pada kolom putih yang tersedia
    tampilan aplikasi balabolka
    tampilan aplikasi balabolka
  5. Klik tombol Play berwarna hijau seperti ditunjuk tanda panah nomor (2) 
  6. Simpan file suara dengan menekan tombol ALT+S 
  7. Pilih ekstensi file mulai dari wav hingga mp3
  8. Selesai, kamu sudah bisa memanfaatkan file suara dari tulisan tadi untuk keperluan apapun

Buat Suara dengan Amazon Polly di Balabolka

Mudah saja bukan mengubah suara menggunakan software PC yang dapat kamu akses secara gratis? Jika kamu tertarik mencoba text-to-speech engine dari Amazon Polly menggunakan Balabolka, kamu bisa ikut panduan singkat dibawah ini:
  1. Pilih menu Tools di bagian atas aplikasi
  2. Pilih opsi Use Online TTS Services
  3. Ketikkan teks yang kamu punya
  4. Pilih tab Amazon Polly yang ada dibagian bawah
  5. Masukkan nama pada kolom Audio File
  6. Klik tombol Save
  7. Selesai, file audio akan tersimpan di PC yang kamu gunakan

Botika: Teks jadi Suara Bahasa Indonesia

Sebagaimana yang sudah kami sampaikan diatas, kekurangan Balabolka adalah belum mendukung text to speech bahasa Indonesia yang mumpuni. Solusinya, kamu dapat menggunakan Botika Text to Speech untuk mendapatkan suara robot bahasa Indonesia.

Berikut cara menggunakan text to speech dari Botika Online yang dapat langsung dipakai tanpa harus install aplikasi terlebih dahulu:
  1. Buka situs botika.online/TextToSpeech
  2. Ketikkan teks bahasa Indonesia pada kolom Text to speech
  3. Pilih suara wanita yang kamu inginkan antara Female 1 & 2
    Tampilan Botika TTS Indonesia
    Tampilan Botika TTS Indonesia
  4. Klik kotak captcha untuk verifikasi
  5. Tekan icon download untuk mengunduh file mp3 atau tekan tombol PLAY untuk memutar suara robot Botika TTS
Selesai, kamu sudah berhasil mengubah teks menjadi suara robot buatan tanpa harus mengeluarkan uang sama sekali. 

Download Suara Google Translate dari Teks

Sebenarnya, ada aplikasi lainnya yang bisa kamu gunakan untuk mengunduh suara robot buatan dari Google Translate, hanya saja, aplikasi sound of text ini hanya bisa mengubah tulisan dengan panjang maksimal 200 karakter. Berikut aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan suara Google secara gratis:
download suara google indonesia
download suara google indonesia
Kelebihan dari Voiceoftext ini adalah dukungan download bahasa daerah Indonesia seperti bahasa Jawa dan bahasa Sunda. File yang kamu dapatkan juga otomatis tersimpan dalam format MP3 sehingga bisa langsung kamu gunakan untuk membuat konten YouTube, TikTok, bahkan aplikasi WA. Bagaimana, tertarik mencoba salah satu aplikasi untuk mengubah teks menjadi suara yang kami rekomendasikan daiatas? 

Next article Next Post
Previous article Previous Post